Rss Feed
  1. Ditemani Garis yang Tak Rapi

    Rabu, 19 Desember 2012


    Di suatu ketika menjelang dini hari
    Saat cahaya tak ada lagi
    Aku duduk di sini, di antara dua sisi
    Ditemani garis yang tak rapi

    Pada pagi yang belum bermentari
    Saat mereka hanyut dalam mimpi
    Aku masih di sini, sendiri dan menepi
    Ditemani hati yang tak pasti

    Waktu berlalu
    Tanpa sedikitpun pernah ragu
    Menyisakan rasa
    Yang terbelenggu sejak dahulu
    yang tak terkikis, 
    yang tak tertulis,

    aku masih di sini, sendiri dan menepi
    ditemani garis yang tak rapi
    ditemani hati yang tak pasti

  2. 1 comments:

    1. Udin Choirudin mengatakan...

      kamarnya romantis tuh :))

    Posting Komentar